Kamis, 21 April 2011

Iwan Fals Kehilangan Franky Sahilatua




Musisi Iwan Fals terkenang dengan kebersahajaan mendiang Franky Sahilatua. Iwan melihat dalam senyuman penyanyi balada ini terpancar semangat hidup. Iwan menjadi maklum, dengan sifat ini, pria yang meninggal akibat kanker sumsum tulang belakang ini memiliki banyak kolega. "Temannya ada di mana-mana," kata Iwan.

Iwan juga menilai Franky punya gairah berkarya yang luar biasa. Terbukti, sebelum meninggal, ayah Ken Noorca Sahilatua ini masih bisa menciptakan sejumlah lagu bernuansa kritik sosial. "Setiap ada momen kejadian seperti apa, dijadikan lagu oleh dia," kata Iwan.

Bersama Franky, Iwan pernah bekerja sama menggarap sejumlah lagu, tiga di antaranya "Musim Bunga", "Kemesaraan", "Impian di Bawah Tiang Bendera". "Banyak lagu-lagu yang dia buatkan menemani hari-hari kita," jelas Iwan.

Franky Sahilatua meninggal pada Rabu, (20/4) di Rumah Sakit Medika Permata Hijau, Jakarta Barat. Jenazahnya akan dimakamkan di Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Jumat, (22/4) sekitar pukul 13.00 WIB.


sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Post